Promo & News

Info berita dan event terbaru Daihatsu

Cara Melakukan Test Drive yang Benar (Part 1)

21/07/2019

Dress Up Challange 2018

Setelah Anda melakukan survei dan berbagai hal yang dapat membantu Anda mempersempit pilihan mobil potensial Anda. [Baca juga: 8 Tips Ini Saat Membeli Mobil Pertama Anda (Part 1) dan (Part 2)] Sekarang, saatnya untuk Anda merasakan apakah pilihan mobil Anda tersebut telah memenuhi kebutuhan dan keinginan Anda dengan melakukan test drive. Test drive ini sendiri adalah kesempatan Anda untuk mengukur seberapa baik mobil pilihan Anda sesuai dengan gaya hidup Anda dan kesempatan untuk menangkap tanda-tanda peringatan sebelum Anda melakukan investasi besar pada mobil tersebut. Namun, sebelum Anda melakukannya, Anda perlu memperhatikan beberapa hal agar Anda tidak menjadi kewalahan pada saat test drive. Untuk itu, berikut ini adalah 10 tips untuk membantu Anda mendapatkan hasil maksimal dari melakukan test drive Anda.

Membawa teman atau keluarga.
Bawalah teman atau anggota keluarga bersama Anda saat Anda melakukan test drive di dealer. Ini menjadi penting untuk dilakukan karena mereka bisa menjadi mata ekstra untuk membantu Anda melihat hal yang kurang tepat selama proses berlangsung. Mereka juga dapat membuat catatan untuk Anda selama test drive dan memberikan sedikit nasihat untuk Anda. Di samping itu, jika mobil yang akan Anda beli ini tidak hanya akan digunakan oleh Anda, tetapi juga oleh pasangan, rekan, anak atau individu lain, maka penting bagi mereka untuk mendapatkan kesempatan merasakan duduk di kursi pengemudi. Itulah alasan mengapa pentingnya membawa teman atau anggota keluarga pada saat test drive.

Tetapkan hal apa saja yang penting bagi Anda.
Buatlah daftar keinginan dan kebutuhan untuk mobil Anda. Mulai dari detail fitur hingga berbagai kemampuan dan nilai dari mobil yang Anda inginkan atau butuhkan. Misalnya, Anda memerlukan mobil yang mampu menampung hingga 7 orang, atau Anda lebih mementingkan nilai kenyamanan pada mobil Anda, atau Anda membutuhkan mobil yang dapat memberi Anda penanganan yang andal dalam kondisi cuaca buruk. Catat semua yang Anda inginkan dan butuhkan. Lalu, bawa daftar ini pada saat Anda melakukan test drive agar Anda dapat melihat seberapa baik kendaraan itu sesuai yang Anda inginkan dan butuhkan.

Rencanakan rute Anda.
Cari tahu di mana Anda ingin membawa mobil selama test drive. Ini sangat penting karena Anda akan menjajal kendaraan tersebut di lingkungan yang berbeda. Mulai dari lalu lintas yang ringan hingga yang padat (macet), berkendara di jalan raya, dan kondisi jalan yang mulus hingga yang bergelombang untuk melihat bagaimana mobil bereaksi pada setiap permukaan.

Luangkan waktu sebelum Anda meninggalkan tempat parkir.
Anda tentu ingin memeriksa bagian luar dan dalam mobil sebelum meninggalkan tempat parkir. Untuk itu, luangkan waktu sebentar sebelum Anda melakukan test drive untuk memeriksa kondisi mobil. Anda bisa masuk dan keluar dari mobil beberapa kali untuk melihat kondisi pintu. Bermain-main dengan aksesoris mobil sebelum Anda membawanya ke jalan sehingga Anda tidak terganggu selama perjalanan dan dapat meminta penjelasan dealer terkait fitur-fitur yang ada. Anda juga bisa memeriksa posisi kursi pengemudi, apakah sudah nyaman bagi Anda, agar Anda tidak terganggu pada saat Anda melakukan test drive yang sebenarnya. Setelah Anda memeriksa semuanya dan Anda sudah merasa cukup aman dan nyaman, maka Anda sudah siap meninggalkan tempat parkir dan melakukan test drive.

Berkendaralah secara realistis.
Agar Anda dapat merasakan pengalaman seperti mengendarai mobil Anda sendiri, maka saat melakukan test drive, Anda perlu mengendarainya dengan realistis. Realistis yang dimaksud adalah mengendarai mobil seperti Anda mengemudikan mobil selama ini, namun tetap sesuaikan dengan kondisi jalan. Anda bisa mencoba mengendarai mobil dengan mempercepat, mengurangi kecepatan, mengerem, dan berhenti. Seperti apa tenaga mesinnya? Apakah akselerasinya cukup cepat untuk Anda?

Itulah 5 dari 10 tips untuk membantu Anda mendapatkan hasil maksimal dari melakukan test drive Anda. Bagi Anda yang sedang mencari mobil baru idaman Anda, maka Anda dapat mempercayakannya pada mobil Daihatsu. Ada berbagai pilihan mobil yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan. Tidak lupa juga untuk membeli berbagai mobil Daihatsu ini di dealer Daya Daihatsu, anak perusahaan Daya Group yang bergerak di bidang dealership kendaraan roda empat dengan merek Daihatsu. Dengan membeli mobil di dealer Daya Daihatsu, Anda akan mendapatkan berbagai keuntungan. Mulai dari layanan test drive, trade in, hingga layanan purna jual yang mencakup booking service, home service, hingga pemesanan spare part dan aksesoris mobil. Untuk informasi lebih lanjut, Anda dapat memperolehnya melalui website official Daya Daihatsu di http://www.daya-daihatsu.com/ atau datang langsung ke dealer Kami di Komplek Sentra  Niaga Puri Indah Blok T1/1 (Seberang Prodia) Jln. Puri Indah Raya RT001/RW002, Jakarta Barat dan Jln. Ngumban Surbakti No. 8 Sempakata Kec Medan Selayang, Kota Medan, Sumatera Utara.